• SMK BUDI PERKASA
  • Tangguh Berkarakter

DI BAWAH INI PROSPEK KERJA JURUSAN TEKNIK PEMESINAN, YUK SIMAK!

Gambar: Pengenalan Mesin CNC

Dalam industri khususnya di bidang manufaktur dikenal suatu mesin yang mampu melakukan operasi pembubutan, miling, frais, dll dalam satu waktu dengan kecepatan stabil dan bisa berjalan secara otomatis hanya dengan menekan satu tombol setelah di program, yaitu mesin CNC. CNC awal mulanya hanya NC yang memiliki arti Numeric Control, kini sudah berevolusi menjadi CNC (Computer Numeric Control).

Perkembangan CNC sudah dimulai sejak era Revolusi Industri di Inggris, yang kala itu sudah ada mesin yang mampu melakukan atau membuat produk secara massal (dalam bidang pembuatan benda) namun untuk men-setting satu mesin produksi secara massal memerlukan waktu yang cukup lama.

Teknik Pemesinan (TP) merupakan jurusan yang memperkenalkan dan mempelajari proses pengerjaan komponen mesin atau peralatan lainnya yang memerlukan perencanaan dan proses pengerjaannya dengan menggunakan alat-alat mesin perkakas indutri.

Gambar: Workshop Teknik Pemesinan SMK Budi Perkasa

Berikut adalah kompetensi  yang diajarkan di Jurusan Teknik Pemesinan :

  1. Gambar Teknik Mesin
  2. Pekerjaan Dasar Teknik Mesin
  3. Dasar Perancangan Teknik Mesin
  4. Gambar Teknik Manufaktur
  5. Teknik Pemesinan Bubut
  6. Teknik Pemesinan Frais
  7. Teknik Pemesinan Gerinda
  8. Teknik Pemesinan NC/CNC dan CAM

Gambar: Siswa Praktik di Workshop Teknik Pemesinan SMK Budi Perkasa

Prospek Kerja Jurusan Teknik Pemesinan :

  1. Teknisi Fabrikasi

Umumnya pekerjaan teknisi fabrikasi meliputi melaksanakan pengoperasian mesin las dan melakukan welding material sesuai petunjuk yang tersedia atau sesuai instruksi. Bisa membaca gambar teknik dan menggunakan mesin menjadi nilai plus.

  1. Operator Mesin Perkakas

Umumnya pekerjaan ini membutuhkan pendidikan minimal SMK jurusan pemesinan atau bisa juga jurusan lainnya. Kemampuan yang dibutuhkan biasanya adalah membaca gambar teknik dan dapat mengoperasikan mesin bubut, CNC, dan frais.

  1. Injection Molding Setter

Umumnya pekerjaan sebagai injection molding setter meliputi menjalankan mesin injection sesuai prosedur dan melakukan pengecekan pada mesin tersebut serta peralatan penunjangnya.

  1. Staf Produksi

Dengan banyaknya perusahaan industri yang ada di Indonesia saat ini, lowongan pekerjaan menjadi staf produksi pun semakin banyak dicari. Jika kamu lulusan SMK jurusan mesin dan ingin bergabung dengan perusahaan industri, menjadi staf produksi bisa menjadi sebuah pilihan yang tepat. Menariknya, gaji yang didapatkan pun cukup menjanjikan.

  1. Operator Mesin Industri

Operator mesin adalah sekelompok orang yang bertugas mengoperasikan mesin. Operator mesin memiliki tanggung jawab untuk memeriksa mesin di sebuah industri atau perusahaan sebelum dinyalakan. Mereka biasanya bertugas untuk memeriksa bahan bakar mesin, melaporkan temuan kerusakan pada mesin kepada pengawas lapangan, serta memastikan perawatan dari mesin tersebut.

  1. 6. Pengusaha di Bidang Mesin

Bukan rahasia lagi jika menjadi pengusaha merupakan pekerjaan yang tidak mengenal batasan usia dan pendidikan. Jika kamu memiliki minat untuk meniti karir sebagai pengusaha di kala muda, kamu bisa menggunakan kemampuan permesinanmu untuk membuka sebuah usaha atau jasa yang terkait dengan kemampuanmu di bidang permesinan tersebut.

  1. Industri

Lulusan jurusan teknik pemesinan adalah lulusan yang paling dibutuhkan oleh banyak industri seperti manufaktur, otomotif, konstruksi, pertambangan, dll. Karena lulusan jurusan teknik pemesinan dianggap memiliki keahlian dalam pemesinan industri yang dibutuhkan oleh industri tersebut.

Gambar: Workshop Teknik Pemesinan SMK Budi Perkasa

 Bagaimana, apakah anda berminat untuk bergabung di jurusan Teknik Pemesinan SMK Budi Perkasa?

YUK! SEGERA BERGABUNG! (*)

Komentari Tulisan Ini